Kemunculan ponsel PlayStation (PSP) melalui Engadget akhir bulan lalu langsung mendapat respon dari ‘pengrajin’ ponsel di Cina. Ponsel PlayStation imitasi telah beredar di Hongkong dengan harga $60 atau hanya sekitar 500 ribuan saja.
Ponsel PlayStation imitasi berjuluk Q5 tersebut dibesut oleh Unmei Technology. Body luarnya dipoles cukup mempesona. Sedangkan kontrol game dirancang menggunakan mode sliding alias geser.
Unmei Q5 akan menawarkan spesifikasi Layar Sentuh 3.5 inch, Dual Camera, Dual SIM Slot, Mini USB Port, 3.5 mm Audio Jack dan NES Emulator agar anda bisa memainkan game Nintendo melalui ponsel PSP imitasi ini.(zonaponsel)
No comments:
Post a Comment