Tuesday, June 16, 2009

Nokia E72 : QWERTY Terbaru Nokia


Perkenalan e72 ini berlangsung pada acara “Nokia Connection 2009″ di Singapura di mana vendor ponsel terbesar di dunia ini juga mengenalkan lebih dekat sejumlah layanan untuk mendukung era internet mobile.


“Sudah sejak lama, Asia Pasifik merupakan pasar yang penting bagi Nokia, dan tetap sangat besar artinya buat kami. Kuatnya minat konsumen di Asia menggunakan teknologi membuat wilayah ini menjadi tempat yang tepat dalam memperkanalkan produk dan layanan baru kami,” ungkap McDowell.


Seperti ingin mengulang sukses pendahulunya sebagai perangkat QWERTY yang handal, Nokia menawarkan ponsel E72 yang dilengkapi sejumlah fitur tambahan. Dari sisi tampilan, E72 tak begitu jauh dengan E71, namun beberapa penyempurnaan membuat ponsel ini patut dipertimbangkan.

Sebut saja Optical Navi Key yang membuat penggunaan menu menjadi lebih muda dan cepat, kamera yang meningkat jadi 5 Megapiksel, serta audio-jack 3.5 mm yang berada di bagian atas. Dari sisi layanan, E72 menghadirkan Nokia Messaging yang mendukung akses ke berbagai akun penyedia layanan IM, seperti Yahoo! Messenger, Google Talk, Ovi, dan sebagainya.

No comments:

Post a Comment